Museum Basoeki Abdullah berisi lukisan dan koleksi pribadi Basoeki Abdullah seperti patung, topeng, wayang, dan senjata yang dikelola langsung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Museum ini terletak di Cilandak - Jakarta Selatan. Harga Tiket Masuknya sangat murah yakni sebesar Rp 2000,- (coba kalo kita masuk mall bisa dapet apa coba??????)
Hari Minggu, 11 Maret 2018 jam 10.00 Wib saya berkunjung kesana,, FYI di jam tersebut saya adalah satu2nya pengunjung yang mengelilingi gedung tersebut dengan sepuas hati kesana kemari 🤗🤗🤗🤗
Saya di temani oleh ibu baik hati sebagai pemandunya,, tanpa ragu saya menanyakan banyak hal tentunya tentang karya seni, koleksi beliau, kisah perjalanan Bapak Basoeki, hingga detik2 meninggalnya beliau dan tak lupa saya selipkan pertanyaan pribadi untuk si ibu agar lebih enjoy menemani saya berkeliling.
Saya di temani oleh ibu baik hati sebagai pemandunya,, tanpa ragu saya menanyakan banyak hal tentunya tentang karya seni, koleksi beliau, kisah perjalanan Bapak Basoeki, hingga detik2 meninggalnya beliau dan tak lupa saya selipkan pertanyaan pribadi untuk si ibu agar lebih enjoy menemani saya berkeliling.
Selain digunakan untuk pameran, museum ini juga digunakan untuk menggelar seminar, penelitian, lokakarya serta menerbitkan bermacam bentuk publikasi berupa katalog, biografi, kumpulan artikel dan hasil penelitian, biasanya mas wawan teamlo sering menjadi narasumbernya.
Waktu menunjukkan pukul 12 siang perjalanan saya berakhir di ruang tamu tempat dimana beliau menerima tamu kehormatan dll, tak lupa ibu yang baik hati itu memberikan saya kenang-kenangan berupa buku dan katalog (hadiah tersebut akan saya pajang sejajar dengan buku2 koleksi saya dalam rak buku) 🙏🙏❤️❤️❤️❤️
Catatan Kaki:
Kesan saya selama disana sangat nyaman, saya disambut begitu hangat dengan security dan bapak/ibu pemandu.
Kebahagiaan itu idak selamanya bergantung dalam jumlah besar, saya banyak menemukan harta karun di dalam sana.
Kebosanan akan padatnya mall dan tempat wisata lainnya membuat saya melangkahkan kaki ke tempat tersebut,, saya kembali melihat sejarah, saya kembali menemukan pengalaman berharga,,, ini baru langkah awal!!!! jika diberi kesempatan akan saya gunakan berkunjung ke museum lainnya.
Komentar
Posting Komentar